Amalan Untuk Mendapatkan Pahala di Bulan Ramadhan | Madinah Iman Wisata

Amalan Untuk Mendapatkan Pahala di Bulan Ramadhan

Bulan suci Ramadhan merupakan bulan penuh keberkahan bagi umat muslim. Oleh sebab itu kita dianjurkan untuk memperbanyak beribadah dan melakukan berbagai amalan puasa Ramadhan untuk memupuk pahala dari Allah SWT.Menjalankan ibadah puasa Ramadhan sendiri termasuk kewajiban bagi tiap-tiap muslim yang memenuhi syarat untuk berpuasa. Sebagai bagian dari amalan fardhu, maka barangsiapa yang mengerjakan ibadah tersebut kelak akan mendapatkan pahala dari Allah SWT. Agar pahala yang didapatkan seorang muslim tersebut dapat berlipat ganda, maka kita juga bisa mengerjakan amalan puasa Ramadhan lainnya yang dianjurkan oleh sunnah-sunnah Nabi Muhammad SAW.
Dikutip berdasarkan tulisan Sulaiman Rasjid dalam (Fiqh Islam) (2019: 238-240), terdapat beberapa amalan sunnah yang dianjurkan untuk muslim lakukan sebagai amalan puasa Ramadhan yang dapat mendapatkan pahala dan keberkahan Allah SWT. Adapun amalan sunnah tersebut diantaranya sebagai berikut:
Makan Sahur
Makan sahur merupakan amalan sunnah yang dapat mendatangkan keberkahan bagi umat muslim sebagaimana sabda Rasulullah SAW berikut ini: “Dari Anas, ‘Rasulullah SAW bersabda, Makan sahurlah kamu. Sesungguhnya makan sahur itu mengandung berkat (menguatkan badan menahan lapar karena puasa).” (HR. Bukhari dan Muslim)
Menyegerakan Berbuka
Ketika adzan magrib telah berkumandang, maka umat muslim dianjurkan untuk menyegerakan berbuka puasa sebagaimana isi hadist berikut: “Dari Sahl bin Sa’ad, ‘Rasulullah SAW berkata: Senantiasa manusia dalam kebaikan selama mereka menyegerakan berbuka puasa’.” (HR. Bukhari dan Muslim)
Membaca Doa Berbuka Puasa dan Berbuka dengan Makananan/Minuman Manis (Kurma)
Dalam sebuah hadist disebutkan bahwa Nabi Muhammad berbuka dengan kurma, kalaupun tidak ada beliau minum beberapa teguk. Selain disunahkan untuk menyantap makanan atau minuman yang manis saat berbuka, umat muslim juga dianjurkan untuk membaca doa berbuka puasa agar mendapat keberkahan dan pahala dari Allah.
Memberi Makan Orang yang Berpuasa
Memberi makanan kepada orang yang berpuasa termasuk amalan sunnah yang mendatangkan pahala. Rasulullah SAW bersabda: “Barangsiapa memberi makanan untuk berbuka bagi orang yang berpuasa, maka ia mendapat ganjaran sebanyak ganjaran orang yang berpuasa itu, tidak kurang sedikitpun.” (HR. Tirmidzi)
Memperbanyak Bersedekah dan Membaca Alquran
Amalan puasa Ramadhan lainnya yang dapat mendatangkan banyak berkah dan pahala adalah dengan memperbanyak bersedekah. Rasulullah SAW bersada: “Sedekah yang paling baik ialah sedekah pada bulan Ramadhan.” (HR. Tirmidzi). Selain bersedekah, kita juga dianjurkan untuk memperbanyak membaca alquran sebagaimana amalan yang sering dikerjakan Rasulullah.
Itulah beberapa amalan puasa Ramadhan yang dapat mendatangkan pahala sunnah dan keberkahan dari Allah SWT. Agar ibadah puasa Ramadhan kita kelak semakin berkah, ingatlah untuk senantiasa mengerjalan sunnah-sunnah tadi ya! Semoga bermanfaat.

Untuk mendapatkan informasi Umroh silahkan klik tombol di Bawah ini

info umroh madinah iman wisata

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *